Latest News

5 Kapal Selam Rusia Tercanggih dan Ditakuti


Artikelanehunik - Russia yang dikenal dengan negara yang memiliki kapal selam terbanyak dan mematikan, belum lama ini media rusia melansir daftar pesawat tempir dan kapal perang berbahaya yang dimiliki oleh militer kremlin, yang sudah kita ketahui PAK-FA merupakan terobosan teknologi tercanggih yang di gapai oleh russia,  kali ini artikel aneh unik akan memberikan 5 daftar kapal selam russia yang paling tercanggih dan di takuti oleh dunia, yaitu :


1. Kapal Selam Akula- Class


Kapal selam ini merupakan kapal selam  yang mempunyai tingkat kebisingan yang rendah, Kapal selam Akula-class telah melalui perkembangan dalam beberapa versi termasuk Akula II yang  sangat terkenal oleh kalangan angkatan laut di dunia sebagai Kapal Selam paling tenang saat bertugas menyeam di perairan.


Kapal Selam Akula-Class sejatinya mempunyai nama Kapal Bar atau project 971 Schuka-B, akan tetapi NATO tetap menamakan dengan Akula, Kapal Selam Akula-Class merupakan Kapal Selam yang bertenaga dengan nuklir, dan di lengkapi persenjataan yang sangat berbahaya yakni, 40 torpedo, ranjau dan rudal jelajah 12 RK-55.


Kapal Selam Akula-Class untuk pertama kalinya menyelam pada akhir 1980-an, untuk segi kecepatan cukup mengesankan, yaitu 35 knot saat menyelam, kapal ini mampu menyelam sedala 600 meter ( hampir 2000 kaki ) dan juga Kapal Selam Akula-Class dapat menyelam selama 100 hari tanpa muncul ke permukaan.

Video Kapal Selam Akula Class




2. Kapal Selam Kilo-Class



kapal selam Kilo-Class merupakan kapal selam yang laris di boyong oleh  negara-negara besar seperti Aljazair, China, India, Iran, Polandia dan Rumania, Kapal selam yang awalnya dikenal di negeri beruang tersebut dengan sebutan Project 877 Paltus, namun ia dikenal dengan sebutan Kapal Selam Kilo-Class.


kapal Selam Kilo-Class merupakan kapal selam yang bermesin diesel listrik, untuk kebisingan mesin tingkatnya medium, kapal selam Kilo-Class ini pertama kali di tugaskan pada tahun 1982, sistem persenjataanya juga cukup meyeramkan,  Kapal selam Kilo dilengkapi dengan rudal udara, torpedo, ranjau dan rudal anti-kapal. Kapal ini dirancang untuk menjalankan misi anti-kapal selam di perairan pesisir.

Video Kapal Selam Kilo-Class





3 Kapal Selam Project 646M


Artikelanehunik - Kapal selam Project 636 Varshavyanka adalah kapal selam versi perbaikan dari kapal selam Kilo. Kapal selam ini diklaim memiliki kecepatan yang lebih tinggi dengan teknologi maju. Kapal ini diklaim mampu berperang dalam jarak panjang dari pendahulunya.


Kapal jenis ini dijuluki NATO sebagai sebuah “lubang hitam” sejak kapal selam Kilo-class dikembangkan dan hampir mustahil untuk bisa dideteksi di bawah air.


Kapal selam Varshavyanka dipersenjatai dengan torpedo, ranjau dan rudal jelajah 3M54. Kapal tipe ini telah diperintahkan oleh Kementerian Pertahanan Rusia mulai beroperasi pada 2014 dan ditugaskan untuk Armada Laut Hitam Rusia.

4. Kapal Selam Borei-Class


Kapal Selam Borei-Class merupakan kapal selam yang ditugaskan sebagai tulang punggung penangkal nuklir maritim rusia, kapal selam borei-class dibangun untuk melayani angkatan laut rusia dengan kemampuan jelajahnya yang sangat jauh dan masih bisa dipakai sampai beberapa thaun mendatang, Angkatan Laut Rusia sejauh telah mengoperasikan tiga kapal selam Borei-class; Yury Dolgoruky, Alexandr Nevsky dan Vladimir Monomakh. Dua yang pertama ditugaskan pada tahun 2013, sedangkan yang terbaru adalah dalam pelayanan aktif sejak Desember 2014.



Kapal selam Borei dan Yasen-class adalah dua platform yang dirancang sejak akhir Perang Dingin. Yang pertama adalah kapal selam rudal balistik bertenaga nuklir yang dirancang untuk menggantikan kapal selam tua, seperti Delta III dan IV Delta.

Video Kapal Selam Borei-Class




5. kapal Selam Yasen-Class


Kapal Selam Yasen-Class merupakan kapal selam yang di takuti oleh banyak negara, dikarenakan kapal selam yasen-class adlah kapal selam multiguna, kapal selam yasen-class juga disebut sebagai perahu serbaguna, dan paling tercanggih di jajaran kapal selam angkatan laut rusia, kapal selam yang dirancang untuk menggantikan kapal selam kelas akula-class.


untuk persenjataan kapal selam yasen-class dilengkapi torpedo, dan rudal balistik yang mampu diluncurkan dengan vertical, kaoal yasen class juga dapat menembus 600 meter di bawah gelombang, dengan kemampuan seabrek dan persenjataan yang menyeramkan, karena itu kapal selam yasen-class mendapatkan gelar kapal selam russia tercanggih dan di takuti oleh banyak negara.

Video Kapal Selam Yasen-Class

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Dunia Unik dan Aneh Designed by dunia-unik.net Copyright © 2016

Diberdayakan oleh Blogger.